Sementara itu, Head Office Maxim Tulungagung, Herman Widiyanto, menyatakan sudah menyediakan empat kendaraan Maxim di RSUD Campurdarat dr Karneni untuk melayani pasien.
Keempat kendaraan tersebut berupa mobil sebanyak dua unit dan kendaraan sepeda motor juga sebanyak dua unit.
“Layanan kerjasama dengan RSUD Campurdarat ini yang pertama bagi Maxim di seluruh Indonesia. Dan animo masyarakat selama ini bagus,” katanya.
Herman melanjutkan layanan Maxim di RSUD Campurdarat dr Karneni dapat dengan mudah diakses oleh pasien. Bisa lewat offline atau online.
“Seperti distribusi obat dan pengantaran hasil laboratorium bisa dengan petugas rumah sakit yang berhubungan langsung dengan Maxim.
Akan tetapi kalau antar jemput prinsipnya tetap online dengan download aplikasi,” tuturnya.
Tarif pengantaran obat, laborat dan darah tidak memberatkan pasien. Tarifnya mulai Rp 4 ribu di kawasan Kecamatan Campudarat.
“Dengan layanan ini, selain dapat memuaskan pasien. Kami pun berupaya memberdayakan driver yang selama ini terpusat di Kota Tulungagung.
Diharapkan dengan adanya Transportasi Maxim bekerjasama dengan RSUD Campudarat dapat tumbuh ekonomi baru di wilayah Campudarat dan sekitarnya,” pungkasnya.
Editor : Mohammad Ali Ridlo
Artikel Terkait