Polres Tulungagung Kirim Bantuan Sosial Air Bersih ke 4 Desa di 2 Kecamatan

Afif Nasrul
Pemberangkatan bantuan sosial air bersih. (Foto: Afif Nasrul/iNews)

TULUNGAGUNG, iNewsTulungagung.id - Polres Tulungagung mengirim bantuan sosial air bersih ke 4 desa di 2 Kecamatan yakni kecamatan Tanggunggunung dan Kecamatan Kalidawir.

Sebanyak 200 Kepala Keluarga yang menerima bantuan air bersih tersebut.

Kapolres Tulungagung, AKBP. Eko Hartanto mengatakan, Dropping air tersebut dilakukan lantaran ada desa yang mengalami kesulitan air bersih.

Eko menjelaskan, kali ini Polres Tulungagung bersinergi dengan Forkopimda, TNI dan BPBD Tulungagung untuk melaksanakan droping air di dua kecamatan di empat desa di Kabupaten Tulungagung.

“Untuk droping kali ini menyasar di Kecamatan Kalidawir dan Tanggunggunung,” jelasnya pada Rabu (21/9/2022).

Eko melanjutkan, adapun untuk wilayah Kecamatan Tanggunggunung dropping air dilakukan di tiga Desa yakni di Desa Pakisrejo, Tanggungrejo dan Tanggunggunung, sedangkan di Kecamatan Kalidawir dropping dilakukan di desa Winong.

Dropping air sendiri diberangkatkan sekitar pukul 10.00 WIB, dengan memberangkatkan 12 unit supply air berkapasitas 4.000 liter.

“Dropping dibagikan ke 200 KK di 4 desa tersebut,” Pungkasnya.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network