Beras SPHP Jadi Sasaran Warga Pada Operasi Pasar Terakhir

Afif Nasrul
Operasi pasar di halaman Disperindag Tulungagung.

Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Beras SPHP menjadi langganan masyarakat saat operasi pasar yang digelar di Halaman Disperindag Tulungagung, Kamis (28/03/2024). Operasi pasar ini bertujuan untuk menstabilkan harga menjelang hari raya idul Fitri.

Sekretaris Disperindag Tulungagung,Dewi Bramahawati mengatakan, kegiatan operasi pasar sudah dilakukan 4 kali dan diprediksi harga kebutuhan pokok sudah mulai turun.

"Jadinya harga kebutuhan pokok sudah turun dan beberapa daerah sudah mengalami panen, sehingga harganya mulai turun mas," kata Dewi, Kamis (28/03/2024).

Penurunan harga beras ini dari sebelumnya Rp.14000 per kilogramnya kini turun seribu rupiah jadi Rp.13.000 perkilogramnya.

Dewi melanjutkan untuk komoditas beras SPHP Disperindag menggelontorkan 4 ton, jika dibandingkan operasi pasar sebelumnya, pihaknya menggelontorkan 3 ton.

Operasi pasar di tingkat kabupaten ini merupakan kegiatan terakhir, namun apabila dilakukan ulang maka akan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network