Rencananya Kratingdaeng Supercrosser 2024 Dirtwar Energy akan digelar di 3 kota besar di Tanah Air. Setelah Banjar dan Tulungagung, ajang balap motocross bergengsi ini akan dihelat di Makasar sekaligus menjadi seri penutup dari kejurnas motocross 2024.
Di setiap seri, akan digelar beberapa kategori lomba di tiap kelasnya. Para pembalap akan memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah serta wild card untuk dapat mengikuti kejuaraan MXGP tahun depan (2025).
Diharapkan aksi ratusan crosser terbaik dari seluruh Indonesia dan mancanegara yang akan beraksi di rangkaian kejuaraan Kratingdaeng Supercrosser 2024 ini dapat menarik ribuan penonton di tiap kota.
Tiket bisa dibeli on the spot, dengan harga Rp20.000 untuk akses 1 hari (reguler). Juga tersedia tiket VIP seharga Rp100.000 untuk akses selama 2 hari, dengan fasilitas akses paddock dan Tribun VIP. Tiket on the spot bisa dibeli langsung di lokasi acara di hari event.
Selain itu, tiket juga bisa di dapatkan melalui pembelian Kratingdaeng di Indomaret dengan ketentuan sebagai berikut:
Setiap pembelian 3 botol kratingdaeng GRATIS 1 tiket
Setiap pembelian 5 botol kratingdaeng GRATIS 2 tiket
Pembelian wajib di dalam 1 struk yang sama (berlaku kelipatan)
Simpan dan tunjukkan struk pembelian di loket penukaran tiket Sirkuit Praga Tulungagung.
Periode pembelian s/d 25 Agustus 2024
Bagi pemilik member Indomaret Pointku bisa mendapatkan tiket dengan promo yang lebih menarik lagi. (*)
Editor : Mohammad Ali Ridlo