Diberitakan sebelumnya, saksi yang sedang menyapu, mendapati pria yang diduga tertidur di depan Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini, EMHABE tepatnya di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Jepun, Kecamatan Tulungagung, pada, Minggu (12/2/2023) pagi.
Tanpa menaruh rasa curiga kemudian saksi mencoba membangunkan pria tersebut, ketika dibangunkan berkali-kali pria tersebut tak kunjung bangun, merasa khawatir, kemudian pihaknya berteriak ke warga sekitar untuk meminta pertolongan.
Meskipun banyak warga yang berdatangan, warga juga tidak mengetahui secara pasti penyebab kematian korban, saksi juga mendapati korban dalam keadaan sudah seperti itu.
Warga pun melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Tulungagung Kota dan diteruskan ke Unit Inafis Polres Tulungagung dan petugas medis RSUD dr Iskak Tulungagung.
Ketika petugas datang, petugas memberikan police line untuk melakukan olah tkp, dari hasil olah tkp tidak ditemukan identitas apapun pada korban, meski demikian ada saksi yang mengenali korban, korban sering ngamen di perempatan Jepun tersebut, meski demikian saksi tidak begitu mengenal nama korban.
Korban pun dibawa ke IKF RSUD dr Iskak untuk dilakukan pencarian identitas, disamping itu petugas juga mengamankan barang bukti berupa gitar yang sudah dalam kondisi rusak tersebut.
Dari hasil pencarian identitas didapati hasil bahwa korban adalah Handoko (49) Warga Desa Tunggulsari Kecamatan Kedungwaru.
Editor : Mohammad Ali Ridlo