Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Menjelang masa akhir jabatan Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung sisa periode 2019-2023, Bupati Tulungagung Maryoto Birowo memberikan apresiasi kepada puskesmas di kabupaten Tulungagung yang telah menangani Covid 19.
Selain itu juga mengapresiasi puskesmas yang sudah menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).
"Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh Puskesmas yang ada di Tulungagung sebanyak 32 puskesmas dan saya akan berakhir dengan pak Wabup, semoga program tetap berlanjut," katanya, Selasa (12/09/2023).
Masih Maryoto, ia berpesan kepada kepala puskesmas agar selalu ditingkatkan pelayanannya, agar mencapai predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"Saya pesankan bekerjalah dengan sebaik baiknya." Katanya.
Selain pamit di Dinas Kesehatan nantinya juga melakukan pamit ke seluruh OPD di lingkup pemkab Tulungagung.
"saya datang dan salaman saya mohon maaf," ujarnya.
Saat ini pengawasan BLUD di puskesmas berhak mengelola keuangan sesuai dengan Standar Operasional (SOP).
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Tulungagung, dr. Kasil Rochmad mengapresiasi dengan adanya puskesmas sudah menjadi BLUD.
Pengelolaan keuangan puskesmas yang sudah BLUD harus sesuai prosedur, meski dikelola sendiri namun ada pengawasan yang harus dipatuhi.
"Itu memang aturan yang sudah ditetapkan," tukasnya.
Editor : Mohammad Ali Ridlo
Artikel Terkait