Tulungagung, iNews Tulungagung - Antusias masyarakat menyambut HUT RI ke-79 semakin meriah dengan digelarnya fun run yang diselenggarakan oleh Kodim 0807 bersama komunitas lari di Tulungagung serta menggandeng Dinas Pemda dan Olahraga (Dispora) Tulungagung.
Komandan Kodim 0807 Tulungagung, Letkol Czi Nooris Agus Rinanto, S.I.P mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk silaturahmi antar masyarakat Tulungagung dengan anggota kodim 0807 serta membangkitkan gaya hidup warga masyarakat.
"Saya lihat warga Tulungagung ini sudah memiliki gaya hidup sehingga banyak komunitas sekali komunitas lari," kata Letkol CZI Nooris, Minggu (28/07/2024).
Sebanyak 300 pelari dari berbagai komunitas ditambah anggota dari kodim 0807 peserta ikuti kegiatan fun run yang digelar hari ini.
Nooris berharap dengan kegiatan fun run kali ini bisa terus dilaksanakan sehingga masyarakat Tulungagung bisa sehat.
Sementara itu Kepala Dinas Pemuda Dan Olahraga Tulungagung Ahmad Mugiyono yang juga berpartisipasi dalam kegiatan fun run tersebut mengaku dengan kegiatan fun run ini supaya masyarakat giat berolahraga untuk kesehatan. Kegiatan ini juga dalam rangka menyambut HUT RI yang ke-79.
"Rute yang ditempuh sepanjang 5 kilometer dan juga ada rute pendek telah disiapkan," ucap Mamad panggilan akrabnya.
Peserta Fun Run kali ini ada terdiri dari komunitas Friday running, Tulungagung Runners dan masyarakat umum. ***
Editor : Mohammad Ali Ridlo