get app
inews
Aa Read Next : GISLI Cabang Tulungagung Resmi Dikukuhkan, Siap Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan

Satpol PP Tulungagung Kembali Tertibkan PPKS

Jum'at, 05 Mei 2023 | 19:53 WIB
header img
Satpol PP Tulungagung kembali menertibkan PPKS di setiap perempatan di wilayah Tulungagung. (Afif Nasrul)

Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Satpol PP Tulungagung kembali menertibkan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) di setiap perempatan di wilayah Tulungagung.

Selama operasi penertiban yang dilakukan oleh petugas gabungan dari TNI, Polri dan Dinas Sosial Tulungagung mendapatkan 12 orang.

Kasatpol PP Tulungagung melalui Sekretaris Yulius Rahma Isworo mengatakan, rata rata PPKS berasal dari luar kota sehingga perlu diantisipasi secara berkelanjutan.

"Dari kemarin (Kamis) mendapatkan 3 orang, sekarang 9 orang dan 6 orang berasal dari luar kota dan 6 orang berasal dari tulungagung," ucapnya, Jumat (5/05/2023).

Yulius melanjutkan rata rata PPKS dari luar kota melihat aksi yang dilakukan oleh orang Tulungagung dikira lebih menguntungkan.

Upaya yang dilakukan satpol PP akan dilakukan pembinaan oleh Dinas Sosial Tulungagung.

Apabila masyarakat menemukan PPKS di jalan bisa melapor ke pusat aduan masyarakat di kantor satpol PP Tulungagung.

Sementara itu Pekerja Sosial dari Dinas Sosial Tulungagung Lilik Sriwulan mengatakan, apabila PPKS berdomisili di Tulungagung akan diserahkan ke pihak kelurahan setempat dan diberikan pelatihan kerja yang difasilitasi oleh Disnakertrans.

"Kita assessment yang kemarin kita dapatkan akan diberikan pelatihan otomotif di Disnaker," paparnya.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Follow Berita iNews Tulungagung di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut