get app
inews
Aa Read Next : BPJS Kesehatan Siap Tanggung Perawatan Bayi Kembar Siam di Tulungagung

LMP Jawa Timur Dukung TNI-Polri Ciptakan Keamanan dalam Tugasnya di Papua

Minggu, 07 April 2024 | 12:26 WIB
header img
Ormas Laskar Merah Putih (LMP) Macab Tulungagung

Jawa Timur, iNewsTulungagung.id - Kondisi keamanan di Papua sempat menjadi viral dengan berbagai postingan terkait dengan tugas TNI-Polri dalam menjalankan tugasnya untuk menciptakan keamanan di Bumi Cendrawasih.
Hal ini disikapi oleh Ormas Laskar Merah Putih ( LMP ) Macab Tulungagung dan LMP Jawa Timur

Kecintaan LMP pada Republik Indonesia sudah tidak diragukan lagi. Apalagi kondisi saat ini, sejumlah anggota TNI gugur menjalankan tugas untuk mempertahankan NKRI di Papua. Anggota TNI gugur setelah kontak tembak dengan KKB. 

Ironisnya masih banyak isu yang menyudutkan institusi TNI-Polri. Dalam hal ini dikaitkan dengan adanya isu pelanggaran HAM. Untuk itu, LMP Macab Tulungagung dan Jawa Timur menyikapi hal tersebut dengan memberikan pernyataan untuk mendukung upaya yang dilakukan TNI-Polri dalam rangka untuk menjaga keutuhan NKRI. 

Menurut Ketua LMP Macab Tulungagung Hendri Dwianto, Minggu (07/04/2024) mengatakan bahwa LMP Tulungagung akan mendukung upaya TNI-Polri dalam rangka menumpas KKB Papua yang ingin merdeka. Para kelompok KKB ini sudah banyak melakukan perbuatan diluar nalar dengan aktivitas mereka. Masyarakat juga banyak yang menjadi korban seperti yang sudah banyak beredar di berbagai platform media sosial. 

" LMP Macab Tulungagung mendukung TNI-Polri untuk bertindak tegas dengan KKB Papua yang sudah sangat meresahkan masyarakat sampai menimbulkan korban jiwa baik masyarakat atau TNI-Polri yang sedang bertugas untuk menjaga keutuhan NKRI." Ujar Hendri. 

Sementara itu Ketua Markas Daerah (Kamada) Jawa Timur Sugeng Hariadi S.E, S.H juga menyatakan sikap yang sama terhadap isu nasional terkait dengan tugas TNI-Polri dalam rangka untuk menciptakan keutuhan NKRI dan keamanan di Papua. 

Menurut Sugeng Hariadi, masalah isu HAM selalu dikaitkan dengan tugas TNI-POLRI di Papua. Hal ini diduga dilakukan oleh orang orang yang dengan sengaja agar tugas TNI-Polri di Papua dalam menjaga keutuhan NKRI menjadi lemah. Dengan adanya isu HAM maka para KKB akan dengan leluasa untuk melakukan aksinya. 

" Untuk keutuhan NKRI, kami mendukung TNI-POLRI agar terus dalam koridor untuk menjaga keutuhan dan keamanan NKRI. Tidak tegas dan tumpas para pengacau di Papua yang ingin melepaskan diri dari NKRI. Jangan sampai isu HAM TNI-Polri menjadi lemah untuk bertindak sebagai penjaga NKRI." Kata Sugeng.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Follow Berita iNews Tulungagung di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut