get app
inews
Aa Text
Read Next : Gedung Saifudin Zuhri UIN SATU Tulungagung Terbakar, Diduga Akibat Panel Listrik

Buka FKP Ranwal RPJPD Kabupaten Tulungagung Tahun 2025-2045, Ini Harapan Pj Heru Suseno

Senin, 04 Desember 2023 | 18:30 WIB
header img
Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno saat membuka FKP Ranwal RPJPD Kabupaten Tulungagung Tahun 2025-2045. (Afif Nasrul)

Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno membuka secara resmi Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Tulungagung Tahun 2025-2045, bertempat di salah satu hotel di Tulungagung, Senin (04/12/2023).

Pj Bupati Heru Suseno mengatakan, ada beberapa isu global yang menjadi perhatian dalam diskusi ini yakni isu lingkungan, SDM, reformasi birokrasi dan Piramida penduduk di Tulungagung.

"Ini ternyata trend nya kan gede di tengah, maka kemudian 20 tahun mendatang yang sekarang produktif akan memasuki usia lanjut sehingga harus diperhatikan termasuk isu kesehatan," kata Heru. 

Heru malanjutkan isu lain yakni pangan termasuk produk import sudah dihentikan sehingga tidak menjadi perencanaan.

"Alhamdulillah kabupaten Tulungagung tetal menjadi kabupaten industridan lebih diperhatikan," ucapnya.

Diharapkan dengan adanya forum diskusi ini akan bisa berubah dengan sinkronisasi antara RPJM provinsi hingga nasional.

"Masih bisa berubah termasuk agro industri  termasuk lahan lahan pertanian sesuai Rencana tata ruang dan tata wilayah," tukasnya.

Sementara itu Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tulungagung, Erwin Novianto mengatakan, ditargetkan RPJPD pada bulan Agustus 2024 Minggu ketiga.

"Jadi nanti RPJPD berupa perda sehingga menjadi acuan RPJMD setelah bupati dan wakil bupati terpilih," ungkapnya.

Saat ini masih fokus industri agrowisata, pariwisata lokal dan industri ringan.

Dalam forum ini akan disampaikan ide ide maupun gagasan semua pemangku kepentingan, sehingga menjadikan bahan penyusunan RPJPD tahun 2025-2045.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut