get app
inews
Aa
Read Next : Antisipasi Kerawanan Pangan, Pemkab Tulungagung Berikan Bansos

Seorang Jamaah Haji Asal Tulungagung Masih Dirawat RS Arab Saudi

Rabu, 10 Agustus 2022 | 14:49 WIB
header img
Ketua IPHI Kabupaten Tulungagung, H. Fuad Saiful Anam (Foto : Afif Nasrul/iNews.id)

TULUNGAGUNG, iNews.id - Sugeng (58) Jamaah Haji asal Tulungagung saat ini masih dirawat di RS Arab Saudi sejak (7/07/2022) lalu. Hingga kini kondisi kesehatan Jamaah Haji asal Tulungagung itu kondisinya masih belum stabil.

Menurut Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Tulungagung, H. Fuad Saiful Anam saat menghadiri Tasyakuran Haji di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso mengatakan saat ini masih dilakukan perawatan, namun tidak tahu kondisi secara riil dan belum layak untuk dibawa pulang.

"Masih dalam perawatan, dan kita tidak tahu secara detail seperti apa sehingga belum layak untuk dibawa pulang," ucapnya, Rabu (10/08/2022).

Apabila nantinya kondisinya sudah membaik, proses pemulangan akan difasilitasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) langsung sampai rumah.

Menurut Fuad, awalnya jamaah haji asal Tulungagung itu membawa beberapa penyakit atau kormobid.

Saat ini Pemerintah Indonesia melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Arab Saudi sudah menunjuk orang disana untuk memantau jamaah haji yang belum pulang.

Evaluasi untuk pelaksanaan jamaah haji menurut Fuad sangat baik, "Alhamdulillah, saya ketar ketir saat covid terjawab semua ikut menangani pelaksanaanya," ujarnya.

Nantinya proses pemulangan jamaah haji yang masih dirawat di Arab Saudi akan ditanggung oleh Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tulungagung.

Dan saat ini masih dilakukan pemantauan terus menerus.

Sementara itu Plt. Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh kantor Kemenag Tulungagung Supriono mengatakan, terkait dengan perpulangan Sugeng tentu akan mengikuti kloter yang masih tersedia hingga 12 Agustus 2022 mendatang.

Namun apabila tidak ada jadwal kepulangan, Sugeng akan dijadwalkan pulang oleh Kedutaan Besar dengan menggunakan pesawat Reguler.

"Nantinya akan dipulangkan menggunakan pesawat reguler dari Arab Saudi "pungkasnya. Sebelumnya Jamaah haji kloter 9 asal Tulungagung pada (7/07/2022) dirawat intensif di RS Arab Saudi karena sakit jantung dan paru-paru.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Follow Berita iNews Tulungagung di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut