Pj Bupati Tulungagung Minta BPBD Intensifkan Desa Tanggap Bencana

Afif Nasrul
Penanganan karhutla di wilayah gunung Budheg Tulungagung. (Afif Nasrul)

Tulungagung, iNewsTulungagung.id - Guna mengantisipasi kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah Tulungagung, Pemkab Tulungagung meminta kepada BPBD untuk mengintensifkan potensi kebakaran dengan menggandeng masyarakat yang disebut Desa Siaga  Bencana. 

Penjabat Bupati Tulungagung, Ir. Heru Suseno mengatakan penanganan karhutla di wilayah gunung Budheg harus mencermati daerah daerah yang rawan.

"Mungkin di daerah selatan yang kita cermati dan harus ada penyiapan dari BPBD yang memiliki Desa Siaga Bencana," katanya, Senin (2/10/2023).

Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Tulungagung, Robinson Nadeak mengatakan musim kemarau diprediksi hingga bulan November mendatang.

Wilayah selatan menjadi atensi khusus kerawanan karhutla karena banyak wilayah pegunungan.

"Pastinya nanti akan kita galakkan desa siaga bencana di wilayah pegunungan," paparnya. 

Ia menghimbau kepada masyarakat agar  tetap waspada dan mencegah dengan cara membakar sampah dipisahkan dari rumah penduduk khususnya di wilayah pegunungan.

Editor : Mohammad Ali Ridlo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network